DaerahKab. KamparNasionalPendidikanRiau

Cita Foundation Lakukan MOU dengan Dispersip Kampar

125
×

Cita Foundation Lakukan MOU dengan Dispersip Kampar

Sebarkan artikel ini

Bangkinang Kota, SuaraAura.com – Dalam meningkatkan literasi minat baca anak usia dini, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispersip) Kabupaten Kampar tandatangani Memorandum Of Understanding (MOU) dengan Cita Foundation, yang dilaksanakan di Kantor Dispersip Kampar, Senin (19/6/2023).

Plt Kepala Dispersip Kabupaten Kampar, Elis Suryani, SE melalui Kabid Pengembangan dan Pembina Pustaka Bambang, S.Ip, M.Si mengatakan, bahwa Kerjasama tersebut merupakan upaya Dispersip Kampar dalam meningkatkan minat baca pada anak usia dini.

Bambang menyebut, melalui kerjasama yang dibuat bersama Cita Foundation yang bergerak di bidang dongeng diharapkan nantinya dapat memantik minat baca anak-anak untuk cinta terhadap buku.





Bambang juga mengatakan, bahwa dalam memberikan rangsangan agar anak gemar membaca, dongeng merupakan suatu media pengenalan literasi yang baik. Tidak hanya lucu dan menyenangkan, pesan moral yang dihadirkan pun akan berdampak positif pada kepribadian anak.

Ditambahkan Bambang, bahwa dalam meningkatkan literasi di Kabupaten Kampar, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan sangat terbuka kepada seluruh pihak untuk bersama-sama menyuarakan pentingnya membaca dalam mewujudkan kesejahteraan masyarakat dengan literasi.

“Jadi apa pun yang kita buat semuanya kita promosikan melalui media-media online dan website yang kita miliki, dan kami sangat terbuka untuk umum dalam meningkatkan literasi,” kata Bambang.

Sementara itu, Manager Cita Foundation, Husyonta Maulana, SB didampingi Manager Event, Sri Astuti, S.Pd, mengatakan, bahwa MOU yang dilaksanakan di Dispersip Kampar merupakan upaya Cita Foundation dalam mendukung gerakan literasi di Kabupaten Kampar.

Dijelaskan Maulana, Cita Foundation adalah sebuah yayasan yang bergerak di bidang Roadshow dongeng dengan nama Yayasan Bangun Cipta Indonesia yang menyasar anak-anak usia dini.

Maulana juga mengatakan, bahwa usai libur panjang Cita Foundation akan melakukan Roadshow ke sekolah-sekolah di kabupaten Kampar dalam mensosialisasikan pentingnya membaca melalui kegiatan mendongeng.

“Ketika anak-anak usia pelajar ini tingkat bacanya baik, bagus, pengetahuannya akan meningkat dan skill nya pun berkembang sehingga kesejahteraan pun meningkat,” pungkas Maulana.(Advetorial)