KAMPAR, Suaraaura.com – Semarakkan penyambutan tahun baru Islam 1 Muharram 1444 Hijriyah, Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (Kukerta) Universitas Riau (Unri) berkolaborasi dengan panitia Perayaan Hari Besar Islam (PHBI) gelar berbagai acara di Desa Batu Belah, Kecamatan Kampar, Kabupaten Kampar. Selasa (9/8/2022).
Perlombaan yang diadakan ialah tahfiz, azan, shalat jenazah, tilawah, dan cerdas cermat beserta tabligh akbar dan pawai taaruf yang dilaksanakan di Surau Qiroatul Ikhsan, desa Batu Belah.
Kegiatan ini berlangsung selama empat hari, yang di ikuti oleh santriwan/santriwati se desa Batu Belah berjumlah sebanyak 45 orang.
Tabligh akbar di isi oleh Ustadz Busri Al-Kampary SH, yang dihadiri oleh seluruh elemen masyarakat dari anak-anak hingga orang tua yang membawakan topik tentang semangat peringatan tahun baru Hijriah 1 Muharram 1444 H.
Acara Tabligh Akbar merupakan rangkaian kegiatan yang dilaksanakan setelah perlombaan berlangsung.
Seusai tabligh akbar, acara dilanjutkan dengan pawai yang bertemakan beragam profesi seperti dokter, mahasiswa, pengusaha, artis, pengantin, wartawan, hantu dan banyak profesi lainnya.
Rangkaian acara 1 Muharram diusung oleh Mahasiswa Kukerta Unri di Desa Batu Belah ini berada dibawah bimbingan Dra. Silvia Reni Yenti M. Si yang juga selaku Dosen Pembimbing Lapangan (DPL).***