AdvetorialDaerahKab. KamparNasionalRiau

Masyarakat Padang Sawah Apresiasi Habiburrahman Saat Melaksanakan Reses Masa Sidang III Tahun 2023

82
×

Masyarakat Padang Sawah Apresiasi Habiburrahman Saat Melaksanakan Reses Masa Sidang III Tahun 2023

Sebarkan artikel ini

Padang Sawah, SuaraAura.com – Masyarakat Desa Padang Sawah Kecamatan Kampar Kiri apresiasi Habiburrahman yang selalu dekat dengan masyarakat. Wakil rakyat dari Fraksi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) tersebut dikenal sebagai anggota DPRD Kampar yang merakyat.

Kepala Desa Kades Padang Sawah Kecamatan Kampar Kiri, Ali Lubis saat menerima reses anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kampar dari Fraksi PPP, Habiburrahman, S. Ag., M. PD (18/08/23) di Desa Padang Sawah mengatakan, bahwa Habiburrahman adalah anggota DPRD yang sering turun ke desanya. Bahkan untuk kegiatan reses, “Habiburrahman sudah dua kali turun ke Desa Padang Sawah selama saya menjadi kepala desa,” ungkap Ali Lubis.

Ali Lubis juga mengajak masyarakatnya untuk selalu menjalin komunikasi yang baik dengan Habiburrahman. Semoga dengan komunikasi dan silaturrahmi yang kita bangun dapat menjadi kekuatan bagi Habiburrahman dalam memperjuangkan aspirasi masyarakat, ungkap Ali Lubis.





Pada kesempatan tersebut, Ali Lubis juga menyampaikan beberapa aspirasi masyarakat kepada Habiburrahman. Diantaranya pembangunan jalan aspal, Balai adat dan bantuan untuk Nelayan.

Sementara Itu, Ketua Komisi II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kampar, Habiburrahman, S. Ag., M. Pd, di sela kegiatan reses masa sidang III tahun 2023 di Desa Padang Sawah Kecamatan Kampar Kiri kepada wartawan mengatakan, bahwa reses merupakan agenda rutin dan penting dilaksanakan oleh setiap anggota DPRD. Reses merupakan sebuah kebijakan yang sudah diatur dalam Undang-undang dengan tujuan bertemu masyarakat, mendengar, dan mendorong serta mengawal aspirasi itu agar bisa direalisasikan oleh pemerintah daerah.

” Reses bertujuan untuk menyerap dan menindaklanjuti aspirasi konstituen dan pengaduan masyarakat guna memberikan pertanggungjawaban moral dan politis kepada konstituen di dapil masing-masing, sebagai perwujudan perwakilan rakyat Kabupaten Kampar dalam pemerintahan Kabupaten Kampar,” ungkap Habiburrahman.

Habiburrahman juga mengatakan, selain kegiatan reses, dirinya juga sering turun ke masyarakat untuk melihat dan memahami kondisi ril masyarakat. Sehingga apa yang menjadi aspirasi dan kebutuhan masyarakat menjadi catatan penting bagi kami untuk seterusnya kami perjuangkan agar menjadi program prioritas pemerintah Kabupaten Kampar, ungkap Habiburrahman.

Khusus bagi masyarakat Desa Padang Sawah, kita telah memperjuangkan beberapa kegiatan pembangunan, diantaranya, pembangunan box culver, hotmix, gedung SDN dan mobiller sekolah serta beberapa pembangunan lainnya. “Ayo bersama bergandeng tangan, sehingga yang berat menjadi ringan,” ajak Habiburrahman.

Melalui media Habiburrahman juga menghimbau masyarakat untuk bisa menjaga dan memelihara pembangunan yang telah dilaksanakan oleh pemerintah. “Jaga, pelihara dan manfaatkanlah fasilitas atau pembangunan pemerintah itu sebaik mungkin. Semoga apa yang menjadi harapan kita bersama dapat terwujud sebagaimana mestinya,” ungkap Habiburrahman.

Kegiatan reses masa Sidang III tahun 2023 yang dilaksanakan oleh Habiburrahman tersebut juga dihadiri oleh beberapa stakeholder dan elemen masyarakat. Diantaranya, Kepala desa, tokoh adat atau para Ninik mamak, Ketua BPD, RW/RT, tokoh pemuda dan tokoh perempuan serta tamu undangan lainnya. (Adi Jondri).