DaerahKab. Kampar

Sempena Maulid Nabi, PC Perti Kampar Gelar Muzakarah dan Tabligh Akbar di Kuntu

122
×

Sempena Maulid Nabi, PC Perti Kampar Gelar Muzakarah dan Tabligh Akbar di Kuntu

Sebarkan artikel ini

KAMPAR KIRI, Suaraaura.com – Pimpinan Cabang Persatuan Tarbiyah Islamiyah (Perti) Kabupaten Kampar menggelar peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dengan Muzakarah dan Tabligh Akbar di Pondok Pesantren Syekh Burhanuddin, Desa Kuntu, Kecamatan Kampar Kiri, Kabupaten Kampar pada hari Kamis (16/02/2023) malam.

Muzakarah dan Tabligh Akbar ini dihadiri langsung Ketua H Muhammad Abdih, Sekretaris M Ridwan, Pimpinan Pondok Pesantren dan Pimpinan Tarekat dan masyarakat di lingkungan Ponpes Syekh Burhanuddin Kuntu.

Pengurus PC Perti kabupaten Kampar yang baru saja terbentuk dan langsung bergerak untuk kembali membangkitkan perjuangan Islamiyah di Negeri Serambi Mekkah Riau ini.





Warga Perti sangat antusias dengan Muzakarah dan Tabligh Akbar yang di gelar oleh pengurus PC Perti kabupaten Kampar di Ponpes Syekh Burhanuddin Kuntu.

Ketua Pengurus PC Perti kabupaten Kampar H Muhammad Abdih melalui Sekretaris M Ridwan saat dihubungi, Kamis malam, kemarin membenarkan adanya kegiatan tersebut.

“Alhamdulillah, mohon doanya, semoga dapat memberikan kebaikan ummat,” ujarnya singkat.