Scroll untuk baca artikel





































DaerahKab. Kampar

Ketua BNK Kampar Dr. Misharti Tegaskan Komitmen Berantas Narkoba di Kalangan Pelajar

34
×

Ketua BNK Kampar Dr. Misharti Tegaskan Komitmen Berantas Narkoba di Kalangan Pelajar

Sebarkan artikel ini
Oplus_16908288

Bangkinang Kota, SuaraAura.com – Wakil Bupati Kampar yang juga merupakan Ketua Badan Narkotika (BNK) Kabupaten Kampar, Dr. Misharti, S.Ag., M.Si, menghadiri sekaligus membuka Sosialisasi Bahaya Narkoba dan Penaggulangan HIV di
SMP N 1 Bangkinang Kota. Kamis, (06/11).

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman tentang risiko penyalahgunaan narkoba dan dampak negatifnya bagi kesehatan dan kehidupan sosial juga menyampaikan informasi yang akurat mengenai HIV, cara penularan, dan pentingnya pencegahan.

Sosialisasi ini dihadiri oleh Plt. Kepala Sekolah SMPN 1 Bangkinang Kota Dra. Fauziah serta perwakilan para guru dan siswa-siswi, dan para Anggota dan pengurus BNK Kabupaten Kampar.

Dalam arahan dan sambutannya, Misharti Sebagai Ketua BNK Kabupaten Kampar mengatakan akan berkomitmen secara serius dalam upaya memberantas Narkoba secara masif dengan selalu bersinergi dengan Pemerintah Kabupaten Kampar dan seluruh komponen masyarakat.

“Di bawah kepemerintahan Bupati Ahamad Yuzar dan saya sebagai Wakil Bupatinya sangat serius dan untuk terus berupaya menciptakan Kampar yang bersih dari Narkoba dan ikut mengantarkan generasi Kabupaten Kampar menuju generasi Indonesia Emas 2045 nantinya” ucap Misharti dengan nada yang optimis.

Wabup Misharti menekankan pentingnya meningkatkan kesadaran di kalangan remaja tentang bahaya penyalahgunaan narkoba dan pentingnya pemahaman mengenai HIV. Ia menyatakan, “Generasi muda adalah harapan bangsa; oleh karena itu, pemahaman yang baik tentang isu-isu kesehatan seperti ini sangat krusial.” Tambah Misharti.

Kunjungan serta sosialisasi ini disambut hangat oleh kepala sekolah serta guru-guru dan murid-murid diskolah SMPN 1 Bangkinang Kota ini,

Kegiatan ini juga diiringi dengan pemaparan diskusi serta tanya jawab, juga melalukan kegiatan test urine bagi para perwakilan guru-guru dan siswa-siswi di Sekolah SPMN 1 Bangkinang,

Acara ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan Pemerintah Kabupaten Kampar dalam menciptakan lingkungan yang lebih sehat dan aman bagi generasi muda. Diharapkan, dengan adanya sosialisasi ini, siswa-siswi dapat menjadi agen perubahan dalam menanggulangi masalah terkait narkoba dan HIV di masyarakat khusus Kabuapten Kampar.