DaerahKab. KamparReligiRiauUmum

598 JCH Kampar Siap Berangkat, Terbagi dalam Tiga Kloter

104
×

598 JCH Kampar Siap Berangkat, Terbagi dalam Tiga Kloter

Sebarkan artikel ini

Kampar, SuaraAura.com – Sebanyak 598 Jamaah Calon Haji (JCH) asal Kabupaten Kampar dipastikan siap diberangkatkan untuk musim haji tahun 1446 H/2025 M. Jumlah ini merupakan data sementara hingga 16 April 2025, dan masih berpotensi bertambah seiring adanya perpanjangan masa pelunasan hingga 25 April mendatang.

Hal ini disampaikan langsung Kepala Kantor Kemenag Kampar, H Fuadi Ahmad melalui Kasi Penyelenggara Haji dan Umrah, H Zulfaimar saat ditemui di Ruang Kerjanya, Rabu (16/4/2025)

Dikatakannya, dari total keseluruhan yang terdata, JCH Kampar akan diberangkatkan dalam tiga kloter.

“kloter pertama terdiri dari 439 orang jamaah, kloter kedua 152 orang, dan kloter ketiga sementara berjumlah 5 orang, kecuali nanti masih ada penambahan perpanjangan 37 jamaah cadangan yang masih menunggu kepastian keberangkatan dapat diberangkatkan, maka akan menambah jumlah jamaah di kloter ketiga menjadi total 42 orang,” katanya.

Ia juga menyebut, terkait dokumen keberangkatan, semua dokumen manifest untuk kloter pertama dan kedua telah dikirim ke Kantor Wilayah Kemenag Provinsi Riau. Sedangkan kepastian penempatan kloter masih menunggu informasi resmi dari provinsi.

“Embarkasi keberangkatan Jamaah Calon Haji Kampar akan dilakukan melalui Embarkasi Batam, di mana Kampar kemungkinan tergabung dalam kloter 3 hingga 13, sesuai jatah provinsi Riau yang mendapatkan total 11 kloter,” ucap Zulfaimar.

Ia juga mengatakan, bahwa sebanyak 558 koper telah di distribusikan kepada jamaah sesuai dengan jumlah jamaah yang telah terkonfirmasi akan berangkat. “Untuk koper jamaah cadangan akan didistribusikan apabila nanti mereka dinyatakan berangkat,” ucapnya.

Dijelaskannya, keberangkatan JCH Kampar akan dibagi dalam tiga titik pemberangkatan, pertama di Islamic Center Bangkinang, kedua di Tapung Hilir, dan ketiga di Rantau, Kecamatan Kampar Kiri yang meliputi jamaah Siak Hulu dan Kampar Kiri.

Ia juga mengatakan, demi kelancaran pelaksanaan keberangkatan JCH Kampar tahun 2025 M/1446 H, Kemenag Kampar telah melakukan koordinasi teknis bersama Pemda dan pihak terkait.

“Kami (Kemenag Kampar) mengimbau kepada seluruh jamaah untuk menjaga kesehatan dan kebugaran menjelang keberangkatan, termasuk dengan rutin melakukan latihan jalan kaki di pagi hari,” pungkasnya.(***)